Kamis, 15 Desember 2011

Menjinakkan Landak Mini

Menjinakkan Landak Mini

Menjinakkan landak mini membutuhkan usaha, ketekunan, kesabaran dan pemahaman. Menjinakkan landak mini berbeda dengan menjinakkan hewan peliharaan lainnya. Prinsipnya adalah bagaimana anda dapat membangun ikatan (hubungan) dengan landak mini anda. Dan karena landak mini memiliki penglihatan yang buruk, maka membangun ikatan dengan menggunakan indera landak mini lainnya akan meningkatkan efektifitas usaha anda. Berikut adalah cara-cara menjinakkan landak mini dengan berbagai metode:

Metode Aroma
  • Landak mini memiliki penciuman tajam, jadi sangatlah penting bagi landak mini untuk mengenali aroma tubuh anda.
  • Salah satu cara agar landak mini mengenali aroma tubuh anda adalah dengan cara menyimpan kaos bekas anda ke dalam kandang. Catatan: kaos bekas tersebut sebelumnya harus dipakai oleh anda seharian penuh dan jangan dicuci.
  • Parfum, sabun, asap rokok, dan benda-benda yang berpotensi memberikan aroma baru pada tubuh anda akan membuat landak mini kebingungan.
Metode Suara
  • Landak mini sangat sensitif dengan suara dan selalu menggulung atau menegakkan durinya ketika mendengar suara asing atau suara bising.
  • Bicaralah pada landak mini dan biarkan dia mengenali suara anda.
  • Berbicara pada landak mini saat dipegang, dimandikan atau saat aktifitas santai lainnya akan membantu landak mini terbiasa dengan suara anda.
  • Suara bising atau suara yang tiba-tiba ketika membuka atau menutup pintu dan suara yang mengganggu lainnya akan membuat landak mini tidak nyaman.

Metode Raba
  • Satu cara yang terbaik dan paling mudah adalah meletakkan landak mini di pangkuan anda sambil menonton TV.
  • Atau anda dapat mencoba meletakkan landak mini di dada anda dan biarkan dia merasakan hangat tubuh dan detak jantung anda.
  • Landak mini suka memanjat, jadi biarkan dia memanjat-manjat di tubuh anda.
  • Selalu ulurkan tangan anda terlebih dahulu ketika mulai memegang landak mini, sehingga dia akan mendatangi dan mengendus-endus tangan anda.
Metode Rasa
  • Anda dapat mencoba memberi makan landak mini dengan meletakkan makanan di tangan anda. Sehingga landak mini dapat membedakan mana makanan dan mana tangan anda.
  • Jangan biarkan landak mini menjilati tangan anda karena mungkin saja rasa tangan anda lebih lezat dibandingkan makanan, sehingga landak mini dapat menggigit tangan anda.
Empat metode di atas merupakan pengalaman dari beberapa pemilik landak mini, anda bisa mencoba berbagai metode lainnya. Semakin sering anda melakukan percobaan menjinakkan landak mini, maka akan semakin meningkatkan kemungkinan landak mini menjadi jinak.
 
sumber : rumahlandak.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar